Selain Tampil Menarik, Ini Kelebihan Memakai Sepatu Hak Tinggi – Buttonscarves

Selain Tampil Menarik, Ini Kelebihan Memakai Sepatu Hak Tinggi

Hi, BSLady!

High heels adalah sepatu yang jadi favorit banyak wanita dari berbagai kalangan mulai dari remaja bahkan hingga dewasa. Penelitian menunjukkan bahwa sebanyak 77% wanita menggunakan sepatu hak tinggi untuk pergi ke acara-acara formal, 50% untuk pergi ke pesta atau acara makan malam, 33% untuk menari, dan 31% untuk pergi ke kantor .Namun sering kali kita mendengar bahwa sepatu heels dapat memberikan dampak buruk. Apakah hal tersebut fakta atau sekadar mitos belaka? Simak penjelasannya di bawah ini, and keep scrolling ladies!

Baik sepatu hak tinggi, flat shoes, sandal atau sepatu jenis lainnya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Namun tidak berarti sepatu hak tinggi tidak layak dipakai atau berdampak buruk. Sepatu hak tinggi memiliki keunikan dan kelebihan yang oleh karenanya banyak wanita yang nyaman dan merasa percaya diri saat dipakai. Ini dia beberapa kelebihan dari sepatu heels yang wajib kamu tau!

  • Membuat lebih percaya diri dan tampil feminim
  • Dalam sebuah laporan yang dimuat jurnal Evolution and Human Behavior, peneitian membuktikan bahwa ternyata sepatu heels dapat memberikan kesan dan karakter feminin pada wanita dan mengubah pergerakan tubuhnya. Inilah salah satu hal yang membuat perempuan terlihat lebih menarik saat memakai sepatu heels. 

    Selain itu memakai sepatu heels dapat menambah rasa percaya diri. Bagaimana bisa? Ya, jika BSLady menggunakan jenis sepatu heels yang sesuai dengan karakter, maka BSLady pun akan merasa nyaman dan lebih percaya diri.

  • Memberikan kesan lebih ramping dan tinggi
  • Sebagai salah satu fashion item yang menjadi gaya andalan banyak wanita, sepatu heels tidak hanya berfungsi sebagai alas kaki tetapi juga memberikan penampilan yang ideal. Sepatu dengan heels adalah solusi bagi para wanita yang kurang percaya diri dengan tubuh yang pendek karena saat mengenakannya otomatis akan membuat kesan lebih tinggi dan kaki akan terlihat lebih jenjang saat mengenakannya. 

    Tak hanya membuat postur tubuh terlihat lebih tinggi, sepatu heels juga akan membuat kesan tubuhmu menjadi lebih ramping saat memakainya. Hal ini dikarenakan saat memakainya pungggung akan menjadi ebih tegak dan membuat dada lebih membusung. Posisi ini akan membuat pinggang tampak lebih ramping, berbeda saat kamu mengenakan model sepatu lainnya.

    Itu dia beberapa manfaat yang dapat dirasakan ketika BSLady memakai sepatu heels. Jika BSLady hendak memilih sepatu heels yang tepat, maka ada beberapa tips yang dapat dipraktikkan. Melansir Roccamore, berikut ini tips memiliih sepatu hak tinggi yang nyaman.

    • Coba terlebih dahulu sebelum membelinya untuk menilai kenyamanan dan ukuran sepatu yang pas
    • Hindari sepatu dengan bagian tumit pas agar kaki tak meluncur ke atas dan ke bawah serta mampu menjaga keseimbangan dengan baik.
    • Saat mencoba sepatu, berjalanlah mengitari toko. Hindari sepatu yang terlalu pas, longgar, atau tidak nyaman. 
    • Usahakan untuk memilih hak sepatu yang tidak terlalu tinggi atau menjulang karena akan lebih berisiko keseleo 

    Baca Juga: Wajib Tahu! Ini Jenis-jenis Sepatu Heels Favorit Wanita

    BSLady kian mencari sepatu heels yang nyaman dan cocok untuk dipakai dalam berbagai aktivitas sehari-hari? Yuk, cek Buttonscarves Kylie Mid Heels di sini atau dapatkan di store Buttonscarves di kota mu!

    5 Cara Mudah Menyiasati Sepatu Kebesaran yang Perlu Dicoba – Buttonscarves

    5 Cara Mudah Menyiasati Sepatu Kebesaran yang Perlu Dicoba

    Tak sedikit orang yang merasa bingung harus bagaimana bila sepatu, seperti flat shoes atau heels, yang mereka miliki kebesaran. Padahal, cara menyiasati sepatu kebesaran sangat mudah, lho. Mulai dari yang sederhana, seperti memakai kaus kaki, hingga membeli insole sepatu bisa kamu lakukan untuk mengatasi sepatu kebesaran.

    Dengan demikian, sepatu yang kebesaran sebelumnya pun akan menjadi lebih nyaman dipakai. Kakimu pun juga akan terhindar dari risiko mengalami lecet atau bahkan luka dan berdarah. 

    Cara Mudah Menyiasati Sepatu Kebesaran

    Berikut ini adalah beberapa cara mengatasi sepatu kebesaran yang bisa kamu coba dengan mudah sebelum menggunakan sepatu tersebut untuk bepergian.

    1. Menggunakan kaus kaki

    Cara paling sederhana yang bisa kamu lakukan untuk mengakali sepatu kebesaran adalah menggunakan kaus kaki. Pasalnya, kaus kaki bisa membantu menambah ukuran kakimu menjadi lebih besar dan mengisi ruang kosong di dalam sepatumu.

    Tak hanya itu, kaus kaki juga bisa membantu sepatu yang kebesaran, terlebih sepatu yang membuat punggung kakimu terlihat, seperti flat shoes, menjadi tidak licin saat digunakan. Jenis kaus kaki yang cocok untuk flat shoes adalah yang invisible atau tidak terlihat di permukaan punggung kaki.

    Meski demikian, kamu sebaiknya tidak menggunakan kaus kaki hingga dua lapis, ya. Sebab, menggunakan kaus kaki terlalu tebal akan membuat kakimu mudah berkeringat. Tak hanya terasa tak nyaman, hal ini juga berisiko menyebabkan kaki menjadi berbau tidak sedap. 

    2. Menambahkan insole sepatu

    Nah, bila kamu tidak ingin menggunakan kaus kaki, misalnya karena membuat tampilan sepatu, seperti high heels dan flat shoes, menjadi kurang stylish dan menarik, kamu bisa menggunakan insole atau sol dalam sepatu.

    Insole adalah bantalan kaki yang biasanya terbuat dari bahan busa, gel, atau kulit. Meski lebih umum digunakan untuk memperbaiki postur tubuh dan mencegah terjadinya gangguan pada telapak kaki, insole juga bisa digunakan untuk mengatasi sepatu kebesaran.

    Tak hanya itu, insole juga bisa meningkatkan kenyamanan penggunanya berkat teksturnya yang empuk dan lembut.

    3. Menggunakan heel grips

    Seperti namanya, heel grips atau heel liners seringkali digunakan untuk mengatasi sepatu high heels yang kebesaran. Namun, heel grips ternyata juga bisa digunakan untuk mengatasi flat shoes dan sepatu boots yang kebesaran, lho.

    Sedikit berbeda dengan insole, bantalan heel grips berbentuk memanjang dari bagian tengah kaki hingga ke belakang tumit. Dengan demikian, bagian tumit pun akan terhindar dari risiko mengalami lecet karena tergesek dengan bagian belakang sepatu yang kebesaran.

    4. Memakai shoe filler

    Cara menyiasati sepatu kebesaran yang dapat kamu lakukan selanjutnya adalah dengan menggunakan shoe filler. Barang yang satu ini dipakai dengan cara memasukannya ke bagian depan sepatu yang longgar.

    Jadi, sepatu pun lebih nyaman dipakai dan rasa sakit jari kaki saat memakai sepatu yang bagian depannya berbentuk runcing dan kebesaran juga akan berkurang. 

    Meski demikian, karena ukurannya yang cukup besar, shoe filler sebaiknya digunakan pada sepatu kamu yang benar-benar kebesaran ya, misalnya hingga kelebihan 1-2 cm.

    5. Menambahkan koran atau tisu

    Nah, cara mengatasi sepatu kebesaran yang satu ini paling bisa kamu lakukan dalam situasi terdesak, misalnya saat kamu lupa untuk membeli heel grips, tapi harus segera berangkat pergi ke pesta temanmu.

    Kamu hanya tinggal menggumpalkan koran atau tisu. Kemudian,masukkan ke dalam bagian ujung depan sepatu untuk mempersempit ukuran sepatumu. Namun, jangan gumpal koran atau tisu hingga terlalu padat agar jari kakimu tidak terasa sakit, ya

    Nah, itulah beberapa cara menyiasati sepatu kebesaran yang dapat kamu coba lakukan. Sekarang, kamu pun tidak perlu risau lagi dan akan merasa lebih nyaman saat mengenakan sepatumu yang kebesaran. 

    Untuk mengurangi kemungkinan membeli sepatu yang kebesaran, terlebih saat kamu memperolehnya secara online, kamu bisa mengukur kakimu dengan cara menggambar bentuknya terlebih dahulu pada sebuah kertas. Kemudian, ukur panjang kaki dari jari kaki yang paling panjang hingga bagan tumit menggunakan penggaris. 

    Setelah itu, cobalah beli sepatu dari toko online atau website yang menyediakan size chart dalam ukuran sentimeter agar ukuran sepatu yang kamu pilih lebih tepat. 

    Nah, salah satu website yang menyediakan size chart sepatu dalam ukuran sentimeter adalah Buttonscarves. Di Buttonscarves, kamu tak hanya dapat membeli sepatu yang cantik dan nyaman dikenakan sehari-hari, kamu juga akan lebih terhindar dari kemungkinan membeli sepatu yang kebesaran.

     

    Inilah Tips Menghilangkan Bau Kaki di Sepatu yang Perlu Kamu Coba! – Buttonscarves

    Inilah Tips Menghilangkan Bau Kaki di Sepatu yang Perlu Kamu Coba! - Buttonscarves

    Bau kaki di sepatu yang muncul saat atau setelah selesai menggunakannya tentu terasa sangat tidak nyaman, baik bagi orang di sekitar maupun diri kita sendiri. Hal ini bahkan juga bisa menurunkan rasa percaya diri. 

    Pada umumnya, bau kaki disebabkan oleh kebiasaan menggunakan sepatu tertutup dalam waktu lama dan produksi keringat berlebihan di kaki. Tak hanya itu, kebersihan kaki yang kurang terjaga juga bisa menjadi pemicu munculnya bau pada kaki dan bau sepatu.

    Lalu, apa saja hal yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan bau kaki di sepatu? Yuk, simak artikel berikut untuk mendapatkan jawabannya!

    Tips Menghilangkan Bau Kaki di Sepatu

    Ada beberapa tips menghilangkan bau kaki di sepatu yang dapat kamu coba dengan mudah, di antaranya:

    1. Cuci kaki sebelum dan setelah memakai sepatu

    Hal pertama yang perlu kamu lakukan untuk menghilangkan bau kaki di sepatu adalah menjaga kebersihan kaki, salah satunya dengan rutin mencuci kaki sebelum dan setelah memakai sepatu.

    Cucilah kaki dengan bersih hingga ke sela-sela jari. Bila perlu gunakan sabun mandi antibakteri saat mencuci kaki untuk menghambat pertumbuhan bakteri penyebab bau kaki. Agar lebih praktis, lakukanlah saat kamu sedang mandi.

    Kemudian, setelah selesai dicuci, pastikan kaki dalam kondisi kering saat kamu ingin memakai sepatu. Hal ini penting diperhatikan karena kaki yang basah bisa menambah tingkat kelembapan di dalam sepatu, sehingga bakteri penyebab bau kaki pun semakin mudah berkembang biak. 

    2. Rutin potong kuku dan membersihkan kulit mati 

    Selain dengan mencuci kaki, kamu juga perlu menjaga kebersihan kaki dengan memotong kuku dan membersihkan kulit mati kaki secara rutin. Guntinglah kuku kaki sesering mungkin hingga pendek dan pastikan kamu juga membersihkan sela-sela kukunya hingga tidak ada kotoran yang tertinggal.

    Sementara itu, untuk mengangkat sel-sel kulit mati, kamu disarankan menggunakan foot scrubs atau sikat kaki yang mudah ditemukan di pasaran. Bersihkanlah kulit mati kaki setidaknya dua kali seminggu.

    3. Gunakan produk penghilang bau kaki

    Beberapa jenis produk, seperti bedak khusus kaki dan semprotan disinfektan mampu menghambat pertumbuhan bakteri dan jamur pada kaki. Selain itu, ada pula antiperspiran yang bisa kamu semprotkan ke kaki agar tidak mudah berkeringat.

    Namun, bila kamu tidak ingin menggunakan beberapa produk di atas, kamu bisa memilih produk berbahan alami, seperti minyak esensial yang mengandung ekstrak lavender dan lemon. Saat dioleskan ke kaki, kedua bahan ini mampu menyamarkan bau pada kaki.

    4. Gunakan sepatu secara bergantian

    Seperti yang disebutkan sebelumnya, salah satu penyebab utama bau kaki adalah memakai sepatu dalam waktu terlalu lama, terutama sepatu yang tertutup.

    Oleh karena itu, kamu disarankan menggunakan sepatu secara bergantian. Saat sedang santai, gunakan sandal atau sepatu sandal, agar kulit kakimu bisa bernapas. Bila memungkinkan, kamu juga sebaiknya memiliki lebih dari satu atau dua pasang sepatu agar dapat digunakan secara bergantian.

    5. Kenakan kaus kaki yang menyerap keringat

    Untuk mengurangi kelembapan kaki saat menggunakan sepatu yang tertutup, kamu dapat menggunakan kaus kaki. Namun, pastikan kaus kaki yang kamu gunakan dapat menyerap keringat, seperti Monogram Socks dari Buttonscarves.

    Berbahan katun 80%, Monogram Socks mampu menyerap keringat pada kaki dengan baik. Monogram Socks juga memiliki tiga pilihan panjang, termasuk invisible yang memiliki panjang hingga tumit saja, sehingga cocok digunakan untuk sepatu tertutup yang sering digunakan oleh wanita, misalnya flat shoes

    Selain itu, Monogram Socks tersedia dalam tujuh pilihan warna yang bisa kamu pilih sesuai keinginan. Dengan harga yang cukup terjangkau, kamu bisa membawa satu atau dua pasang Monogram Socks saat sedang bepergian sebagai cadangan untuk digunakan bila kaki mulai berkeringat.

    Cek koleksi kaos kaki Buttonscarves di sini !

    Nah, itulah beberapa tips menghilangkan bau kaki di sepatu yang dapat kamu coba terapkan. Meski terbilang efektif, beberapa tips di atas perlu kamu terapkan secara rutin agar bau kaki hilang secara maksimal. Dengan demikian, kamu pun akan lebih percaya diri dan tidak perlu khawatir lagi akan hadirnya si bau kaki!

    5 Tips Menghilangkan Bau Sepatu dengan Mudah – Buttonscarves

    5 Tips Menghilangkan Bau Sepatu dengan Mudah - Buttonscarves

    Menggunakan sepatu dalam waktu lama terkadang dapat membuat sepatu menjadi bau. Hal ini tentu dapat mengganggu kenyamanan diri sendiri dan bahkan orang di sekitar. Namun, sebenarnya menghilangkan bau sepatu tak sulit dilakukan, lho.

    Ada beberapa bahan alami yang dapat digunakan serta trik yang mudah diterapkan untuk menghilangkan bau sepatu. Lalu, apa saja caranya? Mari, simak artikel berikut untuk menemukan jawabannya!

    Tips Menghilangkan Bau Sepatu

    Berikut ini adalah beberapa tips menghilangkan bau sepatu yang cukup mudah dan dapat Anda lakukan sendiri dengan santai di rumah:

    1. Menaburkan baking soda

    Baking soda telah lama dikenal akan khasiatnya untuk berbagai hal, tak terkecuali untuk menyerap bau tidak sedap dari dalam sepatu. Cara menggunakannya adalah dengan menaburkan baking soda ke dalam sepatu dan diamkan hingga semalaman.

    Kemudian, bersihkan baking soda dengan cara menepuk-nepuk sepatu secara perlahan atau menggunakan bulu sikat halus. Bila kamu takut baking soda merusak kulit bagian dalam sepatu, kamu bisa membungkusnya dengan kain tipis atau tisu terlebih dahulu sebelum mendiamkannya semalaman.

    2. Menggunakan bubuk kopi

    Bahan alami selanjutnya yang bisa kamu gunakan adalah kopi. Kopi dikenal akan aromanya yang khas dan juga sangat harum. Tak hanya itu, kopi juga dinilai mampu menyerap bau yang tidak sedap, bahkan bau sepatu sekalipun.

    Cara penggunaan kopi untuk menyingkirkan bau sepatu pun cukup mudah. Kamu hanya tinggal membungkus kopi dengan kain tipis atau kaus kaki. Kemudian, masukkan ke dalam sepatu dan tunggu selama beberapa jam.

    Untuk hasil yang lebih maksimal, kamu bisa mendiamkan bubuk kopi di dalam sepatu semalaman atau hingga bau tak sedap di dalam sepatu dirasa telah lenyap.

    3. Menggunakan kantong teh hitam bekas

    Teh hitam adalah salah satu bahan alami yang mengandung antioksidan polifenol. Antioksidan ini diketahui ampuh membunuh bakteri, tak terkecuali bakteri penyebab munculnya bau pada sepatu.

    Untuk menggunakannya, kamu bisa menyeduh kantong teh hitam terlebih dulu di dalam air mendidih selama 2-3 menit. Kemudian, tiriskan hingga dingin. Setelah itu, letakkan kantong teh di dalam sepatu selama 1 jam atau hingga bau sepatu dirasa berkurang.

    Bila kamu khawatir kantong teh akan menghilangkan noda pada alas kaki sepatu, kamu bisa meletakkan kantong teh denga alas yang bersih, seperti plastik bening berukuran kecil.

    4. Menggunakan koran bekas

    Trik menghilangkan bau sepatu dengan koran bekas juga dapat kamu pertimbangkan untuk dicoba. Pasalnya, kertas koran mengandung karbon yang ternyata ampuh menyerap bau, termasuk juga bau sepatu.

    Untuk menggunakannya, kamu hanya tinggal meremas koran bekas hingga berbentuk seperti gumpalan. Namun, jangan gumpal kertas koran sampai terlalu padat. Kemudian, diamkan hingga semalaman di tempat yang kering.

    Agar hasilnya lebih maksimal, kamu juga bisa membungkus sepatumu dengan kertas koran dengan rapat untuk mengusir bau yang ada. Namun, hal ini sebaiknya dilakukan hanya jika kamu yakin bahan kulit sepatumu tidak akan membuat tinta dari koran berpindah dan membekas di permukaannya.

    5. Menyemprotkan shoe deodorizer

    Cara terakhir yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi bau sepatu adalah menyemprotkan shoe deodorizer  atau shoe perfume. Tak hanya mengandung pewangi yang dapat menyamarkan bau tidak sedap, beberapa jenis shoe deodorant yang beredar di pasaran juga memiliki kandungan yang mampu membasmi bakteri atau jamur penyebab bau di dalam sepatu.

    Selain beberapa cara di atas, untuk menghilangkan bau sepatu, kamu juga bisa mencoba mencuci sepatumu dengan detergen berbahan lembut. Bila kamu ragu melakukannya karena takut sepatumu rusak, kamu bisa membawa sepatumu ke laundry khusus sepatu, ya.

    Tak hanya itu, agar bau di sepatu juga dapat hilang dengan maksimal, kamu juga disarankan menerapkan cara menghilangkan bau kaki dengan rutin, mulai dari rutin mencuci kaki, memotong kuku, menggunakan sepatu secara bergantian, hingga menggunakan kaus kaki.

    Nah, salah satu kaus kaki yang mampu menyerap keringat dengan baik adalah Monogram Socks dari Buttonscarves. Hal ini karena Monogram Socks terbuat dari 80% katun yang dapat menyerap keringat dan menjaga sepatu tetap kering. Monogram Socks juga terbuat dari 15% bahan polyester yang membuatnya dapat digunakan oleh pada kaki hingga berukuran 42 cm. 

    Cek koleksi kaos kaki dari Buttonscarves di sini !

    Setelah membaca artikel di atas, kamu pun bisa mencoba tips menghilangkan bau sepatu yang sesuai dan cocok dengan keinginanmu. Sekarang, saatnya kamu mengucapkan selamat tinggal pada si bau sepatu!

    Ide Style OOTD Sepatu Boots Wanita Hijab untuk Tampil Modis – Buttonscarves

    style sepatu boots wanita berhijab

    Sepatu boots merupakan salah satu fashion item yang menarik untuk melengkapi OOTD wanita, khususnya para wanita berhijab. Modelnya yang menutupi bagian mata kaki memungkinkan kombinasi mix and match yang modis dan menunjang penampilan yang menutup aurat. 

    Tidak hanya menawarkan gaya yang stylish, desain sepatu boots yang tinggi dan kokoh dapat memberikan perlindungan ekstra bagi kakimu. Terutama saat kamu beraktivitas di luar ruangan atau dalam cuaca yang tidak bersahabat.

    Bagi kamu yang tertarik untuk mencoba style OOTD dengan sepatu boots, di bawah ini ada referensi style hijab pakai sepatu boots yang mungkin bisa kamu tiru. Yuk, simak artikel berikut!

    Inspirasi style sepatu boots wanita berhijab

    Baik dalam gaya kasual maupun lebih formal, sepatu boots memberikan sentuhan keren pada penampilan sehari-hari. Bisa dipadupadankan dengan berbagai jenis outfit hijab, berikut beberapa ide style OOTD sepatu boots wanita hijab yang bisa kamu tiru:

    1. Tampil on-point dengan dress dan boots

    style sepatu boots wanita berhijab: Tampil on-point dengan dress dan boots

    Inspirasi OOTD sepatu boots wanita hijab yang pertama datang dari kombinasi maxi dress motif dengan boots hitam. Dress dengan motif yang unik, seperti siluet pemandangan arsitektur kota ataupun dengan motif lainnya, dapat memberikan nuansa modern pada outfitmu. Memadukannya dengan boots hitam akan menambah sentuhan anggun dan elegan.

    Bagi kamu yang berhijab, kamu bisa mencontoh OOTD di atas dan melengkapi penampilanmu dengan pashmina hitam atau putih. Selain dapat berpenampilan syar’i, dijamin penampilanmu juga tidak akan membosankan. OOTD di atas dapat jadi referensi untukmu yang akan berlibur ke luar negeri atau menghadiri pesta outdoor.

    2. Style boots dengan cardigan untuk tampil simpel dan chic

    style sepatu boots wanita berhijab: Style boots dengan cardigan untuk tampil simpel dan chic

    Selanjutnya, untuk kamu yang menyukai penampilan simpel, OOTD chic di atas bisa jadi inspirasimu. Kamu bisa memakai cardigan dan rok berwarna netral untuk menciptakan look yang timeless. Memadukannya dengan boots berwarna cokelat susu akan menambah kesan elegan namun tetap santai pada penampilanmu. 

    Nah, untuk kerudungnya, pastikan kamu memakai jilbab motif guna menciptakan tampilan yang lebih fresh. Pilih jilbab motif dengan perpaduan warna yang senada dengan cardigan, boots atau rokmu. OOTD di atas cocok kamu pakai untuk hang out atau kumpul-kumpul santai bersama teman atau keluarga.

    3. Classy look dengan padu padan blazer dan boots 

    style sepatu boots wanit berhijab: Classy look dengan padu padan blazer dan boots

    Apabila kamu menginginkan penampilan OOTD hijab yang classy, padukan sepatu boots tinggi dengan blazer serta sedikit sentuhan item bermotif untuk layer pakaiannya. Seperti yang kamu lihat pada look di atas, sweater motif berwarna vibrant sebagai layer blazer dapat menambah kesan menarik dan trendy pada penampilanmu.

    Terlebih, memadukan semua outfit dalam satu tone yang senada yaitu, krem, cokelat, dan oranye, dapat membuat penampilan jadi enak dipandang. Pakailah jilbab dengan warna yang serupa dengan celana supaya penampilanmu semakin serasi. 

    4. Tampil menawan dengan padded jacket dan boots

    style sepatu boots wanita berhijab: Tampil menawan dengan padded jacket dan boots

    Ide style OOTD sepatu boots wanita hijab kali ini cocok untukmu yang akan berlibur ke daerah bersuhu dingin. Memakai padded jacket yang tebal dan sepatu boots tinggi dapat menjaga tubuhmu tetap hangat. 

    Untuk membuat penampilanmu tetap stand-out, pilihlah padded jacket yang didesain stylish, seperti padded jacket dengan siluet monogram atau motif unik lainnya. Padukan padded jacket dengan celana berbahan tebal agar kamu tetap merasa nyaman saat beraktivitas di luar ruangan. Terakhir, pastikan kamu mengenakan kerudung yang berwarna senada dengan outfit lainnya.

    5. Style kekinian dengan long outer dan boots

    style sepatu boots wanita berhijab: Style kekinian dengan long outer dan boots

    Bagi kamu penyuka gaya mamba, kamu bisa pakai sepatu boots krem dan memadukannya dengan tunik long-outer hitam seperti gambar di atas. OOTD tersebut akan membuat penampilanmu tampak simpel, namun tetap kekinian. 

    Jika kamu berhijab, lengkapi penampilan dengan hijab berwarna hitam agar penampilanmu semakin terkesan berani. Outfit ini sangat cocok untuk acara santai bersama teman-teman atau saat hangout di akhir pekan.

    Baca Juga: Inspirasi OOTD Hijab Casual hingga Semi Formal ala Benang Jarum

    6. Tampil anggun dengan rok panjang dan boots

    style sepatu boots wanita berhijab: Tampil anggun dengan rok panjang dan boots

    Style OOTD hijab dan sepatu boots terakhir yang bisa kamu coba adalah memadukan sepatu boots dengan rok panjang. Seperti contoh yang ada di gambar, kamu bisa memakai rok motif hitam putih dengan corak klasik agar senada dipadukan bersama boots yang bernuansa vintage.

    Lalu untuk atasan, kamu bisa kenakan knitwear putih atau leather jacket berwarna hitam untuk menyempurnakan look edgy kamu. Lengkapi penampilan dengan memakai kerudung pashmina atau jilbab square berwarna hitam agar semakin serasi. 

    Baca Juga: Inspirasi OOTD Liburan Hijab Simple dan Stylish

    Itu dia beberapa style OOTD sepatu boots wanita hijab yang bisa kamu jadikan referensi. BSLady paling suka outfit yang mana, nih? Inspirasi style di atas bisa BSLady tiru dan disesuaikan dengan preferensi masing-masing. However, confidence is the key! 

    Berbagai inspirasi style di atas dan outfit lainnya bisa kamu dapatkan di website online store Benang Jarum atau offline store Benang Jarum di kotamu!